Bismillah.
Alhamdulillah dengan taufik dan pertolongan Allah semata, kita bisa bertemu dengan bulan Ramadhan 1445 H. Sebuah momen berharga dan kesempatan emas untuk kita dalam kehidupan di alam dunia. Pada bulan Ramadhan ini Yayasan Pangeran Diponegoro bersama segenap pengurus Takmir Masjid Jami’ al-Mubarok YAPADI, Rumah Tahfidz Ashabul Kahfi dan Wisma al-Mubarok serta para relawan dakwah kembali berkolaborasi untuk melayani jamaah dalam agenda ibadah dan dakwah di bulan Ramadhan ini.
Diantara kegiatan yang telah terselenggara dan yang akan terus berjalan adalah; bakti sosial pembagian zakat maal dan pengobatan gratis untuk warga masyarakat Donotirto dan sekitarnya. Kegiatan ini telah dilaksanakan pada bulan Sya’ban 1445 dengan diawali pengajian sambut Ramadhan bersama Ust. Ahmad Mz, S.S. hafizhahullah (Pembina YAPADI).
Pada bulan Ramadhan ini juga diadakan kegiatan TPA dan pengajian jelang buka puasa yang dihadiri oleh jamaah sekitar 120 orang per hari. Jadwal kajian buka puasa sepekan 3 kali, jadwal TPA juga 3 kali. Ada juga kegiatan kultum ba’da isyak yang diadakan sepekan 5 kali; dari hari Senin hingga Jum’at. Untuk sholat tarawih dilaksanakan dengan 11 rakaat, dengan imam dari para santri Rumah Tahfidz Ashabul Kahfi dan takmir MJM.
Pada bulan Ramadhan ini juga diadakan daurah tajwid bersama Ust. Arsyad hafizhahullah selama 10 hari (1 – 10 Ramadhan 1445) bertempat di Masjid Jami’ al-Mubarok YAPADI dan terbuka untuk umum, putra. Pada 10 hari kedua (11 – 20 Ramadhan 1445) insya Allah diadakan daurah kitab bersama Ust. Rizki Amipon hafizhahullah dengan membahas tema seputar keimanan. Kegiatan ini juga terbuka untuk umum.
Dalam rangka meningkatkan pelayanan untuk jamaah panitia juga melakukan sedikit perbaikan fasilitas fisik berupa penambahan tempat parkir di bagian barat masjid untuk mengantisipasi cuaca hujan atau panas terik di siang hari. Di bagian selatan masjid juga sedang dibuat ruangan untuk gudang dan ruang konsumsi yang menyatu dengan tempat parkir selatan semoga bisa lebih rapi dan nyaman untuk jamaah.
Kami juga masih membuka kesempatan bagi para muhsinin yang hendak membantu kegiatan dakwah di MJM dalam bentuk hidangan buka puasa, santap sahur untuk i’tikaf (10 hari terakhir Ramadhan insya Allah), sarana penunjang dakwah, kegiatan TPA anak-anak, dan lain sebagainya. Semoga Allah berikan taufik bagi kita untuk beramal salih di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini.
Tertanda,
Panitia Ramadhan 1445 H – Ketakmiran Masjid Jami’ al-Mubarok YAPADI
Penyusun : Redaksi www.al-mubarok.com