Pilihan Jadwal Baca Kitab

Bismillah.

Alhamdulillah dengan taufik dari Allah kegiatan belajar baca kitab di Wisma al-Mubarok masih bisa berjalan. Untuk memberikan gambaran bagi teman-teman yang ingin bergabung dalam kegiatan ini maka perlu kami informasikan jadwal dan jenis kitab yang dibahas agar bisa diketahui oleh teman-teman.

Kegiatan baca kitab ini mencakup beberapa jenis pelajaran. Diantaranya adalah pelajaran untuk memahami dasar-dasar aqidah, adapun kitab yang dibahas adalah Taisirul Wushul Syarh Tsalatsah Ushul karya Syaikh Abdul Muhsin al-Qasim hafizhahullah; salah satu imam dan khotib di Masjid Nabawi. Untuk pelajaran ini ada jadwal pagi dan ada juga jadwal kelas malam.

Kelas pagi untuk baca kitab Taisirul Wushul diadakan setiap Sabtu dan Ahad Pkl. 06.00 WIB – selesai. Adapun kelas malam untuk baca kitab ini diadakan setiap Ahad malam ba’da maghrib – menjelang isyak. Baca kitab ini cocok bagi teman-teman yang ingin praktek ilmu nahwu dan shorof sambil menyerap faidah ilmu tauhid dari dasar, karena matan Ushul Tsalatsah termasuk matan paling dasar untuk belajar aqidah.

Oya, ada juga kelas baca kitab Syarh Ushul Tsalatsah karya Syaikh Shalih al-Fauzan hafizhahullah setiap hari Kamis sore Pkl. 16.00 WIB – selesai. Kelas ini secara umum diperuntukkan bagi teman-teman yang tidak bisa ikut kelas baca kitab Taisirul Wushul di akhir pekan. Kelebihan kitab ini adalah kedalaman ilmu penulisnya yang tertuang dalam bentuk ceramah kemudian dibukukan. Banyak faidah ta’shil/penanaman pondasi aqidah yang bisa kita jumpai dalam ceramah atau karya-karya Syaikh Shalih al-Fauzan.

Bagi teman-teman yang ingin mempelajari tauhid dan syirik lebih dalam bisa bergabung di kelas baca kitab Mulakhosh Syarh Kitab Tauhid karya Syaikh Shalih al-Fauzan hafizhahullah. Kelas ini diadakan setiap Selasa dan Sabtu sore Pkl. 16.00 WIB – selesai. Pembahasan Kitab Tauhid cukup mudah dan sistematis sehingga kitab ini pun bisa dipelajari untuk kalangan pemula. Lebih bagus lagi kalau sebelumnya sudah pernah belajar Ushul Tsalatsah atau syarahnya.

Selain itu, ada juga kelas baca kitab yang cocok untuk pemula yaitu kitab Syarh al-Jami’ li ‘Ibadatillahi Wahdah karya Syaikh Muhammad Sa’id Raslan hafizhahullah. Kelas ini diadakan setiap Rabu malam ba’da maghrib hingga menjelang ‘isyak. Kitab ini menjelaskan tentang makna ibadah dan cakupannya. Ia seperti penegasan dan pendalaman untuk sebagian materi yang ada di dalam matan Ushul Tsalatsah.

Untuk pemula yang sudah belajar Ushul Tsalatsah bisa juga ikut kelas baca kitab Syarh Qawa’id Arba’ karya Syaikh Shalih al-Fauzan hafizhahullah. Kelas ini insya Allah diadakan setiap hari Kamis malam ba’da maghrib hingga menjelang ‘isyak. Kitab ini lebih fokus membahas kaidah-kaidah untuk memahami tauhid dan syirik. Sebagaimana diterangkan oleh guru-guru kami bahwa kitab Qawa’id Arba’ ini menjadi pengantar untuk mempelajari kitab bantahan seperti Kasyfu Syubuhat yang juga disusun oleh Syaikh Muhammad bin Abdul Wahhab rahimahullah sang penulis Kitab Tauhid dan Ushul Tsalatsah…

Ada juga kelas baca kitab Syarh Fadhlul Islam karya Syaikh Abdurrazzaq al-Badr hafizhahullah. Kitab ini cocok bagi teman-teman yang sudah belajar Ushul Tsalatsah dan Kitab Tauhid. Jadwal kelas baca kitab ini setiap Selasa dan Jum’at ba’da maghrib hingga menjelang ‘isyak.

Nah, bagi teman-teman yang belum pernah belajar bahasa arab atau belum punya dasar kemampuan baca kitab arab gundul bisa juga mengikuti pelajaran nahwu dan shorof dasar yang baru saja dibuka dan akan dimulai dalam waktu dekat. Ada kelas nahwu dengan panduan kitab al-Muyassar Jilid 1 setiap Selasa dan Kamis malam Pkl. 20.00 WIB – selesai, kuota maksimal 6 orang peserta. Ada kelas shorof dengan panduan kitab Mukhtarot setiap Sabtu malam ba’da maghrib – menjelang isyak.

Oya, semua jadwal pelajaran ini khusus untuk ikhwan/putra nggih. Bagi yang akhowat/putri bisa mengikuti kegiatan kajian rutin di Musholla Rumah Tahfizh al-Mahabbah yang dikelola oleh Ust. Windri hafizhahullah. Bagi rekan-rekan mahasiswa yang ingin tinggal di Wisma al-Mubarok juga masih terbuka kesempatan untuk bergabung dengan program Madrasah Baca Kitab al-Mubarok. Pendaftaran program ini alhamdulillah sudah dibuka mulai bulan Juni hingga Agustus 2023.

Informasi lebih lanjut bisa menghubungi admin di nomer : 0853 3634 3030 (wa)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *