Bismillah.
Dengan memohon taufik kepada Allah, Takmir Masjid Jami’ al-Mubarok (MJM) Yayasan Pangeran Diponegoro akan mengadakan acara pengajian umum dan pembagian sembako untuk 200 KK warga kurang mampu di sekitar Masjid Jami’ al-Mubarok; dari wilayah dusun Donotirto – Kasihan Bantul dan wilayah dusun Mancasan – Gamping Sleman (kurang lebih 1,5 km barat daya Kampus UMY).
Insya Allah acara pengajian ini diadakan pada hari Rabu, 25 Des 2019 Pkl. 09.00 WIB – selesai, bertepatan dengan tanggal merah nasional dengan pembicara : dr. Desin Pambudi, M.Sc. Sp.S. hafizhahullah (Ketua Umum Yayasan Pangeran Diponegoro).
Pada acara ini insya Allah akan dibagikan 200 paket beras 5 kg seharga Rp.60.000,-/bungkus. Bagi kaum muslimin yang ingin berdonasi untuk kegiatan dakwah ini silahkan menyalurkan melalui rekening yang tertera di dalam poster di bawah ini. Mohon bantuan untuk menyebarkan info kegiatan ini, barakallahu fiikum…